Like Facebook dan Follow Twitter Kami!

Tampilkan postingan dengan label Asinan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Asinan. Tampilkan semua postingan

1/11/2017

Cara Membuat Asinan Sayur Enak Segar

Resep Cara Membuat Asinan Sayur Enak - bagi anda yang suka dengan hidangan yang segar, pastikan untuk membuat asinan sayur, yang membuat asinan sayur ini istimewa adalah bahan sawi asinnya yang memiliki rasa asin dan gurih, selain itu tambahan saus kacang yang gurih membuat anda ketagihan, terlebih bagi anda yang suka dengan rasa segar dan gurih. Untuk membuat hidangan bertambah istimewa, untuk sayuran segarnya hidangkan saat dingin atau dapat anda simpan dulu sayurannnya di dalam lemari es agar saat di sajikan bertambah enak dengan taburan kerupuk yang renyah. Selain asinan sayur, kami juga memiliki beberapa resep asinan yang dapat anda coba di rumah, misalnya resep asinan bogor yang berkuah sedikit pedas.
Cara Membuat Asinan Sayur Enak Segar
Cara Membuat Asinan Sayur Enak Segar

Bahan membuat asinan sayur enak :
  • 150 gram sawi asin, kita cuci bersih dan potong
  • 100 gram lokio
  • 100 gram tauge kita siangi
  • 2 buah mentimun, iris bulat tipis
  • 1 buh tahu putih, kukus, potong kotak
  • 8 lembar daun selada, potong kasar
  • 100 gram kol tanpa tulang, iris iris tipis
  • 8 buah kerupuk kuning, goreng
  • 50 gr kacang tanah goreng
  • 1/2 sendok makan cuka
  • 750 ml air
  • 1 sendok makan garam
  • 50 gr gula pasir
  • 75 gr gula merah, sisir
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 100 gr kacang mede, cincang kasar lalu sangrai
  • 4 buah cabai merah, sangrai
  • 4 buah cabai rawit merah
  • 25 gr ebi, seduh lalu sangrai
  • 75 gr kacang tanah, sangrai
Cara membuat asinan sayur :
  1. Masak air bersama dengan bumbu yang telah dihaluskan, gula merah, garam dan gula pasir, masak hingga mendidih dan kental.
  2. Tambahkan dengan cuka, aduk hingga rata lalu dinginkan.
  3. Tata saturan bersama dengan tahu dan kacang tanah yang di taburkan.
  4. Siram dengan kuah lalu sajikan asinan sayur bersama dengan taburan kerupuk.
Demikian Resep Kali Ini , semoga info resep ini dapat membantu bunda dan sista dirumah. Jangan lupa untuk baca resep masakan enak lainnya di Dapur Resep Inti.
Baca Selengkapnya

6/21/2014

Asinan Buah tanpa Cuka (Repost)


Asinan buah lagii.. Dimakan dingin-dingin dari kulkas, pas cuaca lagi panas, syegeeerr.. Kali ini saya bikin buat acara syukuran temen. Resep dasarnya masih setia pake resep yang pernah saya posting duluu. Bedanya, kali ini pake cherry. Mumpung lagi musim dan murah meriah..
Oiya, resep ini saya adaptasi dari Asinan Buah tanpa Cuka by Mika di postingan Mba Camelia. Silahkan meluncur ke link tersebut untuk lihat resep aslinya yaa.. Klo yang versi saya udah diedit sedemikian rupa menyesuaikan selera dan kantong kami, hihihi.. Alhamdulillah temen-teman pada suka dan selalu laris maniiss

Berikut saya copykan dari postingan saya yang dulu

Asinan Buah Tanpa Cuka

3 cabai merah ukuran agak besar, buang bijinya (boleh ngga dibuang kalo mau lebih pedes)
300 gr gula pasir
3 buah lemon ukuran sedang-besar (bisa diganti jeruk nipis)
200 ml air
2 sdt garam
buah-buahan sesuai selera
>> biasanya saya pakai 1 mangga ukuran sedang-besar, 3-4 buah apel, 1/2 buah nanas dan 1 timun, kali ini plus cherry secukupnya
kacang kering untuk taburan

Cara membuat:
1. Blender cabai. Rebus bersama air dan gula hingga mendidih dan gula larut
2. Saring air rebusan cabai
3. Tambahkan garam dan air perasan jeruk lemon atau nipis.
4. Masukkan buah-buahan.
>> Inapkan di kulkas semalaman, air buah akan keluar dan kuah menjadi 2 hingga 3 kali lipat lebih banyak. Bisa ditambah air kalo kepedesan ato keasinan, tapi jadinya kurang kental airnya. Bisa juga ditambah perasan jeruk lagi kalo kurang asem
5. Sajikan dengan ditaburi kacang di atasnya (opsional)

Note:
-kalo bisa dapet bengkoang, kedondong atau pepaya mengkal lebih mantab lagi. di sini ga ada, klopun ada, mahaaal T_T
-feel free untuk mengurangi takaran gula, garam dan perasan jeruk. bisa disesuaikan selera masing-masing. resep di atas yang paling sedap menurut selera kami ^^
-bisa ditambah cabenya klo mau lebih merah lagi airnya ato mau lebih pedas

Baca Selengkapnya

3/21/2014

Asinan Mangga tanpa Cuka


Asinan lagii.. memanfaatkan mangga 1 biji yang dikasi temen. Maklum mangga mahal, dikasih satu aja udah seneng. Hihi. Biasanya mangga yang dijual di sini hasil impor dari Spanyol. Ukurannya lumayan besar. Mirip mangga manalagi kayanya.
Brussels juga udah mule anget, pas deh makan asinan dingin-dingin dari kulkas. Mmm..suegeerr.. Asem-asem pedes tapi juga manis. Enaak lah pokoknya. Yuk ahh bikin..
Asinan kali ini resepnya sama kaya yang saya pakai di postingan yang lalu ini. Tapi takaran saya sesuaikan dengan porsi buahnya..

Asinan Mangga ala Mama Aisyah

Bahan:
1 buah mangga ukuran sedang-besar, potong-potong
2 jeruk lemon (bisa diganti jeruk nipis)
100 gr gula pasir
100 ml air
1 cabai merah besar
1 sdt garam

Cara membuat:
1. Blender cabai bersama air. Rebus bersama gula hingga mendidih dan gula larut. Saring dan dinginkan
2. Peras lemon di atas air cabai, tambahkan garam. Cicipi dan koreksi rasa sesuai selera
3. Masukkan mangga. Dinginkan di dalam kulkas

Selamat mencoba ^^
Baca Selengkapnya