Resep Soto Kikil Lamongan Sedap |
- 350 gram kikil sapi, rebus kemudian kita potong potong
- 1 cm lengkuas kita memarkan
- 3 lembar daun jeruk
- 1 liter kaldu daging
- 2 1/4 sendok teh garam
- 1 3/4 sendok teh gula pasir
- 1 batang serai kita memarkan
- 2 lembar daun salam
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu yang kita haluskan :
- 12 butir bawang merah
- 3 butir kemiri kita sangrai
- 5 siung bawang putih
- 1/2 sendok teh merica
- 1 cm jahe
Cara membuat soto kikil lamongan enak dan sedap :
- Panaskan saja minyak untuk menumis kemudian tumis bumbu halus, serai, daun salam, daun jeruk dan lengkuas hingga harum.
- Kemudian kita masukkan kikil sapi, aduk aduk merata hingga berbalut dengan bumbu.
- Kita masukkan kaldu daging, garam dan gula pasir. Aduk merata.
- Sajikan dengan lontong dan taburan bawang merah goreng.
Hmmm sangat yummi dan enak banget nih soto kikil lamongan dan pastinya bunda bisa membuatnya sendiri dirumah. Demikian Resep Kali Ini , semoga info resep ini dapat membantu bunda dan sista dirumah. Jangan lupa untuk baca resep masakan enak lainnya di Dapur Resep Inti.
0 komentar